Tentang Data mart dan Metadata (DW Pert-02)

Pembahasan ane disini mengenai Data Mart gan

data mart itu tidak bisa lepas dengan pembahasan kita jika kita membicarakan mengenai Data Warehouse 
karena keduanya bisa saling mendefinisikan seperti akan dibahas pada post saya ini.

Ok pengertiannya Data Mart bisa diartikan fasiltas penyimpan data yang berorentasi pada Subject tertentu/berorentasi pada Departemen tertentu dari suatu organisasi, fokus pada kebutuhan Departemen tertentu seperti Sales, Marketing, Operation,dll. Sehingga bisa dikatakan suatu Organisasi mempunyai lebih dari satu Data Mart.
Data Mart pada umumnya di organisasikan sebagai suatu Dimensional Model gan, 
sperti Star-Schema (OLAP Cube) yang tersusun dari sebuah tabel Fact dan beberapa tabel Dimension.

berikut ane kasih Beberapa keuntungan dalam membangun Data Mart lebih dulu dibanding langsung membangun Data Warehouse:

– Waktu yang diperlukan untuk membangun Data Mart lebih sedikit.
– Volume Data pada Data Mart yang lebih sedikit
– Waktu Query lebih cepat
– Biaya membangun Data Mart juga lebih murah.


nih langkah-langkah dalam Menerapkan Data Mart gan?

Secara sederhana, langkah-langkah utama dalam melaksanakan data mart adalah untuk merancang skema, membangun penyimpanan fisik, mengisi data mart dengan data dari sistem sumber, mengaksesnya untuk membuat keputusan, dan mengelolanya dari waktu ke waktu.

Ada 2 tipe dasar nih gan dari data mart yaitu Dependent dan Independen data Mart

Perbedaan utamanya antara data mart independen dan dependen bisa diliat dari bagaimana saait kita mengisi data mart, yaitu, bagaimana kita mendapatkan data dari sumber-sumber dan masuk ke data mart. Langkah itu, yang disebut Ekstraksi Transformasi Loading (atau ETL) proses yaitu, melibatkan memindahkan data dari sistem operasional, penyaringan, dan memuatnya ke dalam data mart.


Selanjutnya kita bicara mengenai Metadata

Definisi yang paling singkat mengatakan bahwa metadata adalah: “Data tentang data”. 
kata yang singkat itu belum menyebut salah 1 ciri terpenting metadata, yaitu bahwa data itu harus terstruktur.
Definisi ini menunjukkan bahwa metadata adalah data yang bisa dikatakan tersusun terstruktur, lalu ditandai dengan kode agar dapat diproses oleh komputer, juga mendeskripsikan ciri-ciri satuan-satuan pembawa informasi, dan dapat membantu identifikasi, penemuan, penilaian, maupun pengelolaan.
Ok kita liat apa sih fungsi dari metadata 

Metadata memberikan fungsi yang sama seperti katalog yaitu:
         mengidentifikasi sumberdaya
         mengelompokkan sumberdaya yang serupa
         membedakan sumberdaya yang tak miliki kesamaan
         memberikan informasi lokasi


Jenis Metadata terdapat tiga jenis utama metadata gan
1.Metadata Deskriptif berisi informasi atau kata kunci yang menjelaskan dan membantu untuk menemukan resource dalam suatu sistem.
Metadata deskriptif juga biasa digunakan untuk membuat halaman web.
Metadata deskriptif pada halaman web ini akan berisi informasi seperti kata kunci, deskripsi, set karakter, bahasa,dll
2.Metadata struktural gan, disini disebut struktural karena dapat menunjukkan bagaimana kumpulan obyek disusun secara bersama-sama menjadi satu, semisal bagaimana halaman-halaman ditata untuk membentuk suatu bab.

3.Metadata administratif, menyediakan informasi untuk membantu mengelola sumberdaya, semisal terkait kapan dan bagaimana suatu informasi diciptakan, tipe dokumen dan informasi teknis lainnya, serta siapa yang bisa mengaksesnya.

Sekian dulu pembahasan tentang data mart dan metadatanya menurut penjelasan ane di blog ini gan, semoga dapat bermanfaat.

referensi:
*http://windakutubuku.blogdetik.com/2011/11/15/apa-sih-sebenarnya-metadata-itu/
*http://adorable3b.wordpress.com/2013/01/27/data-mart/
*http://yoyonb.wordpress.com/2009/12/17/apakah-data-mart/
*http://ardian-p-s-fisip10.web.unair.ac.id/artikel_detail-63139-Umum-Metadata%20dalam%20Definisi,%20Fungsi,%20dan%20Jenisnya.html